Baru-baru ini Jessica dan Yunho dinobatkan sebagai Barbie dan Ken, keduanya pun memperoleh penghargaan Barbie & Ken Award 2012 dalam ajang 2012 Barbie the Dream Closet yang digelar pada 18 Oktober kemarin.
Dengan terpilihnya mereka sebagai Barbie dan Ken, Jessica dan Yunho pun berhak menerima award berupa boneka Barbie dan Ken yang didesain dan didandani mirip seperti mereka. Mulai dari gaya rambut hingga kostum yang dikenakan.
Lihat saja pada fotonya, Yunho terlihat tampan mengenakan setelan jas hitam, mirip seperti boneka Ken yang ia pegang. Sementara itu Jessica juga ikut memegang boneka Barbie, mengenakan kostum putih yang membuatnya semakin terlihat cantik.
Barbie the Dream Closet yang diadakan oleh Mattel memang selalu digelar di berbagai tempat, seperti Amerika Serikat, Kanada, Autralia, dan juga Asia. Di Korea sendiri, acara ini telah berlangsung sejak 2010 lalu.
Kampanye oleh Mattel ini ingin menunjukkan bahwa Barbie tidak hanya sekedar boneka yang hanya bisa memberi mimpi pada anak-anak, tapi juga bertindak sebagai ikon style dan budaya bagi perempuan.
Penghargaan Barbie & Ken sendiri selalu diberikan pada pasangan selebriti yang memang dianggap mewakili boneka tersebut. Pada tahun 2010, Barbie & Ken Award jatuh pada Hwang Jung Eum dan Kim Bum, sementara tahun 2011 award ini berada di tangan UEE dan Song Joong Ki.
Source : sidomi.com
0 komentar:
Post a Comment